NTB, Maret 2018: Gini Rasio Sebesar 0.372 Persen - Badan Pusat Statistik Kabupaten Lombok Barat

Publikasi Lombok Barat Dalam Angka 2025 Telah Terbit. Silakan Unduh di Halaman Publikasi

Dimohon partisipasi untuk mengidentifikasi tingkat kebutuhan dan tingkat kepuasan konsumen dalam rangka meningkatkan kualitas data dan informasi statistik serta memberikan pelayanan publik yang lebih baik dengan mengisi kuesioner SKD ini

NTB, Maret 2018: Gini Rasio Sebesar 0.372 Persen

NTB, Maret 2018: Gini Rasio Sebesar 0.372 PersenUnduh Berita Resmi Statistik
Tanggal Rilis : 19 November 2018
Ukuran File : 0.78 MB

Abstraksi

Pada Maret 2018, tingkat ketimpangan pengeluaran penduduk Nusa Tenggara Barat yang diukur oleh Gini Ratio tercatat sebesar 0,372. Angka ini mengalami penurunan sebesar 0,006 poin jika dibandingkan dengan Gini Ratio September 2017 yang sebesar 0,378. Sementara itu jika dibandingkan dengan Gini Ratio Maret 2017 yang sebesar 0,371, Gini Ratio Maret 2018 naik sebesar 0,001 poin.

Gini Ratio di daerah perkotaan pada Maret 2018 tercatat sebesar 0,398 mengalami penurunan 0,014 poin dibanding dengan Gini Ratio September 2017 maupun Gini Ratio Maret 2017 yang sebesar 0,413. Gini Ratio di daerah perdesaan pada Maret 2018 tercatat sebesar 0,333 meningkat 0,010 poin dibanding Gini Ratio September 2017 dan meningkat 0,019 poin jika dibandingkan dengan Gini Ratio Maret 2017 yang sebesar 0,314.

Pada Maret 2018, distribusi pengeluaran kelompok penduduk 40 persen terbawah adalah sebesar 17,99 persen. Artinya pengeluaran penduduk masih berada pada kategori tingkat ketimpangan rendah. Jika dirinci menurut wilayah, di daerah perkotaan angkanya tercatat sebesar 16,60 persen yang artinya berada pada kategori ketimpangan sedang. Sementara untuk daerah perdesaan, angkanya tercatat sebesar 19,61 persen, yang berarti masuk dalam kategori ketimpangan rendah.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Lombok Barat (Statistics Indonesia Lombok Barat Regency) Jl. Sukarno Hatta

Giri Menang

Gerung

Lobar

Telp (0370) 681490

Faks (0370) 681490

Mailbox : bps5201@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik